Fenomena membanjirnya kiriman karangan bunga buat pasangan Ahok-Djarot di Balai Kota DKI Jakarta, kini merambah ke kota-kota seputaran Tapanuli, Sumatera Utara.
Di Simpang Empat Kota Tarutung, terpampang karangan bunga berisi ungkapan simpatik buat pasangan Ahok-Djarot yang kalah versi hasil hitung cepat pada Pilkada DKI Jakarta beberapa waktu lalu.
Tulisan bernuansa khas Tapanuli tertera pada karangan bunga tersebut. "Jangan Menyerah Tulang", demikian terpampang tanpa menuliskan pengirimnya.
Gordon (24) warga yang ditemui UTAMANEWS di sekitar lokasi, menanggapi adanya karangan bunga tersebut mengatakan, ini suatu hal yang lumrah karena memang banyak pendukung Ahok-Djarot di wilayah itu.
"Kita nilai sebagai hal yang positif saja, ungkapan simpati dituangkan lewat karangan bunga, asal jangan provokatif dan mengganggu aja", ujar pria berkacamata ini.
Lia (25) warga lainnya yang mengaku sebagai pengagum pasangan "Badja" tersebut, mengaku cukup bangga tingginya apreasiasi masyarakat walaupun idolanya kalah dalam pilkada lalu.
Pantauan UTAMANEWS, karangan bunga juga terpampang di bundaran Kota Balige.
Ada ungkapan menarik terpampang, "Terima Kasih Pak Ahok dan Pak Djarot, Anda bersih tidak mencuri uang Rakyat, hanya mencuri Hati Rakyat, dari Balige City."
Senada Erwin Simangunsong (28) warga Balige mengatakan, menyambut baik kreatifitas warga dalam mengungkapkan rasa simpatik, ungkapan perasaan dan kebanggaan untuk Ahok-Djarot. "Daripada menuangkan kekecewaan lewat unjuk rasa, cara seperti ini lebih elegant", ujarnya.
Sementara, di Kota Laguboti terpasang bunga papan dengan tulisan Bahasa Batak "Amang Ahok Lae Djarot, Marbisuk songon Ulok, Marroha songon Darapati, Talu di Parporangan Monang di Parrohaon, Horas NKRI Harga Mati". Yang kira kira mengandung makna, walau kalah di Pilkada, namun memenangkan hati rakyat.
Hingga berita ini diturunkan, di Kota Balige telah terpampang sekitar 800 bunga papan, di Kota Laguboti 200 bunga papan dan Tarutung 100 bunga papan dan diperkirakan masih akan terus bertambah. (un)
0 Komentar